Berlokasi di Hard Rock Cafe Pasific Place Jakarta Selatan, 5 Februari 2014, Cherrybelle ikut berpartisipasi dalam acara tersebut.
Acara nirlaba ini diselenggarakan oleh sebuah organisasi bernama
KOIN (Kepedulian Orang INdonesia) dan ini bukan pertama kalinya
diadakan. Seluruh musisi yang hadir terlihat antusias dalam
berpartisipasi di acara ini.
Bukan sebuah kebetulan jika dua personil Cherrybelle berasal dari
Manado. Christy dari Bitung dan Kezia dari Tomohon daerah yang terkena
bencana tanah longsor.
Saat panitia KOIN menghubungi manajemen, tanpa pikir panjang
langsung diputuskan untuk ikut berpartisipasi. Bantuan apapun yang bisa
kami lakukan untuk meringankan beban saudara-saudara kami yang sedang
tertimpa bencana, kami pasti akan bantu, demikian diungkapkan Dino
Raturandang selaku Produser Cherrybelle.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar